Advertisement

Bandara Radin Inten II Lampung

Image: http://www.pontianakpost.co.id/
Bandara Raden Inten II adalah Bandara yang sudah lama berdiri. Lokasi Bandara berada di Kecamatan Natar pada koordinat: 5°, 14°, 25, 77° LS ; 105°, 10°, 31,97° BT,  kurang lebih 25 km dari kota Bandar Lampung atau kurang lebih 40 menit dari pusat kota Bandar Lampung.



Sampai saat ini Bandara Radin Inten II melayani penerbangan dengan maskapai penerbangan sebagai berikut:
  • Garuda
  • Sriwijaya Airs
  • Lion Airs
  • Merpati Nusantara
  • Sky Aviation
Untuk maskapai Garuda melayani penerbangan Jakarta-Lampung dan Lampung-Jakarta; Lion Airs melayani penerbangan untuk Batam, Jakarta dan Surabaya; Merpati Nusantara melayani penerbangan Jakarta, Bandung, Palembang, Surabaya, Yogyakarta; Sriwijaya Airs untuk Jakarta dan Surabaya; dan Sky Aviation khusus melayani penerbangan ke dan dari Batam.

Maskapai penerbangan yang sudah tidak lagi beroperasi di Bandara Radin Inten II antara lain Batavia Airs, Adam Airs, Buraq Indonesia Airlines, Riau Airlines, dan Wings Air. Di masa yang akan datang beberapa penerbangan akan beroperasi di Bandara Radin Inten II, yaitu:
  • Air Asia yang akan melayani penerbangan ke Singapore, Kuala Lumpur dan Jakarta.
  • Indonesia Air Asia melayani penerbangan ke Jakarta.
  • Citylink melayani penerbangan ke Jakarta
  • Silk Air untuk penerbangan ke Singapore
Transport ke dan dari Bandara Radin Inten II
Taksi tersedia di Bandara Radin Inten II. Anda akan dikenakan biaya taksi kurang lebih Rp.120.000 untuk tujuan Kota Bandar Lampung. Mobil pribadi seperti Avanza atau minibus lainnya juga sering digunakan oleh pemiliknya untuk keperluan penumpang yang turun dari pesawat. Biasa nya mereka langsung menawarkan kepada Anda apakah akan menggunakan transport.

Yang paling murah adalah menggunakan oplet berwarna coklat yang sering menunggu di luar areal bandara. Anda akan dikenakan biaya Rp.4,000.-- untuk tujuan Teriminal Rajabasa. Dari terminal bus, Anda bisa melanjutkan menggunakan oplet atau Bus RBT yang lebih nyaman untuk menuju pusat kota Bandar Lampung. Tarif Bus RBT Rp.2,500.--

Pemesan tiket secara online bisa Anda lakuna di link berikut http://www.tiket2.com/indonesia

Bandara Radin Inten II Lampung Bandara Radin Inten II Lampung Reviewed by Yan Ratudibalau Lampung on 08.57 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.