Image Credit: Allesgroen |
Pantai Tanjung Setia bisa dikunjungi melalui dua jalur: Jalur jalan Liwa dan jalur melalui Kabupaten Tanggamus via kecamatan Wonosobo. Dari dua jalur ini membutuhkan waktu kurang lebih 3 s/d 4 jam perjalanan dengan kendaraan roda empat atau bus. Untuk pengunjung dari Provinsi Bengkulu atau Palembang bisa menempuh jalan melalui Danau Ranau yang menuju kota Krui.
Dari Kota Bandar Lampung, Anda bisa menggunakan bus "Krui Putra" dari Terminal Rajabasa Bandar Lampung atau bisa menyewa kendaraan melalui jasa travel. Jika Anda pengunjung dari Jakarta yang datang dengan pesawat terbang, begitu Anda tiba di Bandara, Anda langsung bisa menyewa kendaraan yang akan langsung mengantarkan Anda ke lokasi pantai Tanjung Setia.
Di lokasi pantai Tanjung Setia menurut info dari Traveloka sudah tersedia akomodasi yang memadai, yaitu:
Tripadvisor's photo |
- Mios Bungalow Krui yang terletak di jalan raya lintas barat Sumatra, Krui, Pesisir Barat, Provinsi Lampung , Indonesia;
- Krui Mutun Walur Surf-camp di Jalan Pantai walur Kecamatan Krui selatan, Krui, Pesisir Barat, Provinsi Lampung, Indonesia;
- Sunset Beach Losmen di jalan: pantai wisata, labuhan jukung, krui, kab: pesisir-barat.indonesia, Krui, Pesisir Barat, Lampung Province, Indonesia
Sementara di Kota Krui kurang lebih 2 km dari pantai juga terdapat penginapan berikut:
- Hotel Jembar Manah Alamat : Jalan Raya Pasar Liwa Telp : +62-728-21012
- Hotel Karang Nyimbor Alamat : Jalan Raya Tanjung Setia, Pesisir Selatan,Biha
- Hotel Permata Alamat : Jalan Raya Way Mengaku, Liwa Telp : +62-728-21022
- Hotel Pesagi Alamat: Jalan Raya Sebarus, Liwa Telp : +62-728-21252
- Wisma Sindalapai Alamat: Jalan Raden Intan No.1 Liwa Telp : +62-728-21750
Semoga informasi ini bermanfaat bagi wisatawan yang akan mengunjungi Pantai Tanjung Setia.